Inilah salah satu
penyanyi perempuan yang saat ini berada dalam puncak kepopulerannya. Penyanyi
yang bernamalengkap Taylor Alison Swift ini
dilahirkan pada tanggal 13 Desember 1989 di Pennsylvania Amerika Serikat.
Taylor Swift dikenal sebagai penyanyi dan penulis lagu dari genre musik pop
country yang sebelumnya jarang terekspose keluar Amerika. Bakat musiknya dia
peroleh dari neneknya yang merupakan penyanyi opera, dan gaya bermusiknya
banyak dipengaruhi oleh penyanyi LeAnn Rimes yang dulu kondang pada tahun
2000-an dengan single can’t fight the moonlight dan single I
need you.
Album pertamanya
yang berjudul TAYLOR SWIFT dirilis pada tanggal 24 Oktober 2006 yang
langsung terjual sebanyak 61rb copy pada minggu pertamanya. Tak lama
setelahnya, album tersebut langsung menjadi no 1 di tanggal lagu country di
Billboard Chart. Pada bulan November 2008, artis yang fasih bermain piano dan
gitar ini mengeluarkan album keduanya yang berjudulFearless yang
mengantarkannya meraih empat Grammy Award dan yang paling bergengsi tentunya
saat dia mendapatkan piala album terbaik pada ajang tersebut.
Taylor Swift
kemudian mengeluarkan album ketiganya yang berjudul Speak Now yang
semua lagunya dia tulis sendiri pada tanggal 25 Oktober 2010 yang langsung
terjual lebih dari 1 juta copy pada minggu pertamanya. Sehingga Swift menjadi
orang pertama setelah Lil Wayne yang bisa menjual albumnya sebanyak 1 juta copy
seminggu setelah dirilis.
Pada tahun
2011, Taylor Swift mendapatkan penghargaan bergengsi yang bernama Entertainer
of The Year pada Accosiation of Country Music Awards yang menjadikannya
menjadi artis termuda yang meraih penghargaan bergengsi tersebut.
Nama lengkap :
Taylor Alison Swift
Tanggal Lahir : 13
Desember 1989
Lahir di :
Pennsylvania, USA
Zodiak :
Sagitarius
Website: TaylorSwift.com
Facebook :
http://facebook.com/TaylorSwift
Twitter :
http://twitter.com/taylorswift13
Youtube :
http://youtube.com/user/taylorswift
Album :
TAYLOR SWIFT
(2006)
FEARLESS (2008)
SPEAK NOW (2010)
RED
Demikian tulisan
saya kali ini yang berisi tentang profil, biodata,
biografi, foto, maupun gambar Taylor Swift. Semoga bisa bermanfaat untuk Anda.
0 comments:
Posting Komentar